Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer


Download Contoh Surat Keterangan Nikah Siri Dari Penghulu Desa

Download contoh surat keterangan nikah siri dari penghulu desa – Sebelum membahas tentang contoh surat keterangan nikah siri mari membahas mengenai resiko yang akan Anda dapatka dari pernikahan siri ini. Resiko yang harus Anda tanggung ialah pernikahan yang tidak akan diakui oleh negara. Pada dasarnya, sebuah pernikahan haruslah diakui secara agama dan juga secara hukum. Jika suatu hari nanti Anda akan mengurusnya secara hukum, pastikan surat nikah Anda sesuai dengan surat nikah siri Anda.  Pengurusan administrasi ini dilakukan agar Anda lebih mudah mengurus berbagai hal seperti masalah kependudukan atau akta lahir dan lain-lainnya. 

Contoh Surat Keterangan Nikah Siri Dari Penghulu Desa

Adanya surat keterangan nikah secara hukum dan agama ini tentu menjadi solusi untuk Anda yang ingin melegalkan status pernikahan secara hukum atau negara. Bagi Anda yang saat ini sedang berencana melakukan pernikahan secara siri sebelum secara hukum, terdapat beberapa hal yang perlu Anda perhatikan. Mulai saat ini Anda pun boleh mulai mencari contoh surat keterangan nikah siri dari penghulu ataupun contoh surat keterangan nikah siri dari desa. Hal tersebut dilakukan agar Anda bisa memahami poin-poin penting di dalamnya.

Namun, sebelum membahas lebih banyak lagi mengenai contoh surat keterangan nikah siri ini. ada baiknya untuk memahami terlebih dahulu tentang poin-poin penting di dalam nikah siri. 


Syarat nikah siri

Berikut ini merupakan beberapa syarat nikah siri bagi pihak laki-laki maupun pihak perempuan. 

Syarat nikah siri bagi laki-laki

  1. Memeluk agama Islam
  2. Memiliki jenis kelamin laki-laki serta bukan transgender
  3. Tidak melakukan nikah siri dalam paksaan
  4. Tidak memiliki 4 orang istri
  5. Calon istri yang akan dinikahi bukanlah mahramnya
  6. Pernikahan dilakukan tidak dalam masa ihram ataupun umrah


Syarat nikah siri bagi perempuan 

  1. Memeluk agama Islam
  2. Memiliki jenis kelamin perempuan serta bukan transgender
  3. Telah memiliki izin nikah dari wali yang sah
  4. Pihak perempuan bukanlah istri orang dan tidak dalam masa iddah
  5. Calon suami yang akan menikahinya bukanlah mahramnya
  6. Pernikahan dilakukan tidak dalam masa ihram atau umrah

Tata cara nikah siri

Agar pernikahan siri Anda sah di mata agama maka harus terdapat izin dari wali calon pihak perempuan terlebih dahulu. Wali dari pihak perempuan ialah ayah kandungnya atau kerabat keluarga terdekatnya. Jika pernikahan siri yang dilakukan dirahasiakan dari keluarga pihak perempuan dan asal menunjuk wali nikah saja maka pernikahan tersebut dianggap batal. Pada dasarnya, jika dibandingkan dengan pernikahan resmi, tata cara nikah siri terbilang sangat sederhana. Yang pertama yang harus Anda lakukan ialah dengan meminta izin kepada wali nikah dari mempelai perempuan. Setelah mendapatkan izin maka pastikan terdapat dua orang menjadi saksi nikah. Jangan lupa menyiapkan mahar atau mas kawin saat ijab Kabul. Yang terakhir jangan lupa memanggil penghulu sebagai pemimpin ijab Kabul. 


Unsur dalam Surat Nikah Siri

Sekarang mari membahas unsur dalam surat nikah siri. Meskipun sudah banyak contoh surat nikah siri resmi 2021 yang bisa Anda contohi namun, akan lebih baik jika Anda memperhatikan poin-poin penting dalam surat nikah siri. Adapun beberapa poin penting tersebut di antaranya adalah:

  • Nama Surat terletak di bagian tengah atas.
  • Terdapat identitas suami dan istri.
  • Isi pernyataan yang menyebutkan bahwa pihak perempuan dan pihak laki-laki telah terikat hubungan pernikahan.
  • Terdapat Penutup.
  • Disertai tanda tangan pasangan suami istri dan saksi.


Contoh surat keterangan nikah siri dari penghulu desa

Contoh surat keterangan nikah siri dari penghulu  bisa dilihat pada gambar dibawah ini.

Contoh Surat Keterangan Nikah Siri


Berikut contoh surat keterangan nikah Siri yang bisa Anda langsung copy ke Word atau Download.

 SURAT KETERANGAN NIKAH SIRRI


Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Trimo Pangat

Tempat Tgl Lahir : Solo 26 April 1980

Agama : ISLAM

Status : Perjaka

Pekerjaan : Wiraswasta

Alamat : Sigandul RT 03 RW 02 Plorot Kab. Sleman


Menyatakan :

Nama : Sintya Dewi

Tempat Tgl Lahir : Klaten 23 April 1982

Agama : ISLAM

Status : Perawan

Pekerjaan : Wiraswasta

Alamat : Desa Kejajar RT 05 Rw 01 Wedi Klaten


Adalah istri sah saya yang telah saya nikahi secara sah menurut hukum dan syari’ah Islam tanggal 23 Maret 2012 dengan kesadaran tanpa paksaan dari manapun.


Demikian surat ini dibuat dengan sejujur-jujurnya. Apabila kelak dikemudian hari terdapat ketidak sesuaian saya bersedia dituntut sesuai undang-undang yang berlaku.


Mempelai Pria                     Wali



Trimo Pangat                             Pangat



Mempelai Wanita



Sintya Dewi


Tya Hanifah
Tya Hanifah Dunia ini ibarat bayangan. Kalau kau berusaha menangkapnya, ia akan lari. Tapi kalau kau membelakanginya, ia tak punya pilihan selain mengikutimu.

Posting Komentar untuk "Download Contoh Surat Keterangan Nikah Siri Dari Penghulu Desa"