Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer


Download Contoh Surat Izin Cerai Dari Atasan Untuk PNS Dari Atasan

Download contoh surat - Seorang PNS yang menjadi aparatur negara harus menjadi teladan yang baik untuk masyarakat. Oleh karena itu, PNS harus dapat menjaga perilakunya dalam keseharian, termasuk menjaga kehidupan berumah tangga. Maka dari itu, untuk melakukan perceraian, seorang PNS harus mendapat izin terlebih dahulu dari atasannya. Berikut contoh surat izin cerai dari atasan untuk PNS. 

Surat Izin Perceraian PNS

Di samping untuk menjaga kode etik sebagai seorang pegawai negeri sipil. Sebenarnya surat izin perceraian PNS diperlukan karena perceraian yang dilakukan oleh seorang PNS berkaitan dengan apa yang harus ditanggung negara selanjutnya. Mengingat bahwa PNS mendapat tunjangan anak dan istri/suami.

contoh surat izin cerai dari atasan untuk pns

Untuk mendapatkan surat izin perceraian, maka seorang PNS harus melaporkan rencana perceraiannya pada atasan. Sehingga dalam ini, bisa membuatnya terlebih dahulu dengan melihat contoh surat permohonan cerai PNS. Atasan yang menerima permohonan tersebut nantinya harus meneruskan pada Pejabat Pembina Kepegawaian.

Namun surat izin perceraian PNS tentunya tidak begitu saja diterbitkan. Namun akan dilakukan rapat mediasi terlebih dahulu oleh SDM Aparatur instansi jika diperlukan. Apabila mediasi yang dihadiri oleh kedua pasangan berjalan buntu, maka barulah Pejabat Pembina Kepegawaian menerbitkan seperti contoh surat izin cerai dari atasan untuk PNS.

Persyaratan Pengajuan Permohonan Surat Izin Cerai

Pada contoh surat keterangan untuk melakukan perceraian, seorang PNS perlu memenuhi berbagai persyaratan terlebih dahulu. Berikut beberapa di antaranya.

1. Melampirkan persyaratan administrasi yang meliputi fotocopy surat keputusan PNS, fotocopy surat keputusan pangkat terakhir, fotocopy KK, fotocopy buku nikah, fotocopy kartu pegawai, fotocopy kart suami/istri, dan fotocopy KTP.

2. Melampirkan surat permintaan izin perceraian, ditujukan pada kepala SKPD tempat bertugas.

3. Melampirkan persyaratan teknis, karena PNS hanya bisa bercerai ketika ada alasan sah sesuai dengan peraturan perundang undangan.

4. Melampirkan bukti bukti dan juga saksi dalam bentuk laporan tertulis, sebagai alasan untuk melakukan perceraian.

5. Pada contoh surat izin cerai dari atasan untuk PNS, seorang PNS yang akan melakukan perceraian harus mendapat rekomendasi dari atasannya secara hierarki.

6. Berita acara pemeriksaan dari pimpinan unit kerja, berisi nasihat perkawinan.

7. Berita acara dari BP4 kantor urusan agama setempat.

8. Fotocopy daftar gaji terbaru.

9. Surat pernyataan bersedia menyerahkan bagian dari gaji yang dimiliki untuk mantan istri dan anak anaknya, lengkap dengan tanda tangan bermaterai.

Isi Surat Izin Perceraian

Bila dilihat dari contoh format surat izin cerai dari atasan PNS, adapun isi surat setidaknya memuat beberapa hal berikut ini.

1. Kepala surat berupa Keputusan Pemberian Izin Perceraian, tahun, dan nomor.

2. Identitas pemohon.

3. Uraian konsiderans menimbang.

4. Dasar hukum.

5. Keputusan yang menyatakan pemberian izin perceraian, disertai dengan identitas suami dan juga istri.

6. Tanggal penetapan surat izin yang mencantumkan tanda tangan dari pejabat berwenang.

Contoh Surat Izin Cerai Dari Atasan Untuk PNS

Perlu diingat bahwa pembuatan seperti contoh surat izin cerai dari atasan untuk PNS ini hanya diperlukan saat seorang PNS tersebut kedudukannya adalah sebagai penggugat. Jika PNS memiliki kedudukan sebagai tergugat, maka tidak perlu membuat surat izin cerai. Namun cukup memberitahukan adanya gugatan cerai yang diterima pada instansi.

Baca Juga: Contoh Surat Izin Orang Tua Untuk Bekerja di Alfamart alert-info

Download contoh surat rekomendasi perceraian dari atasan

contoh surat rekomendasi perceraian dari atasan

DOWNLOAD/download/button

Baca: SIUP Perusahaan Kecil Dan Menengah alert-info

Download contoh format surat izin cerai dari atasan PNS

contoh format surat izin cerai dari atasan pns

DOWNLOAD/download/button

Baca: Cara Membuat Surat Ijin Usaha Perdagangan alert-info

Contoh surat keterangan untuk melakukan perceraian

contoh surat keterangan untuk melakukan perceraian

DOWNLOAD/download/button

Tya Hanifah
Tya Hanifah Dunia ini ibarat bayangan. Kalau kau berusaha menangkapnya, ia akan lari. Tapi kalau kau membelakanginya, ia tak punya pilihan selain mengikutimu.

Posting Komentar untuk "Download Contoh Surat Izin Cerai Dari Atasan Untuk PNS Dari Atasan"